August 29, 2012

KEUTAMAAN NABI MUHAMMAD ATAS SELURUH NABI

Share on :

Keuta­maan Nabi Muhammad Atas SeluruhNabi­--Tidak diragukan lagi, bahwa Allah SWT. telah melebihkan keutamaan para nabi-nabi di atas makhluk-makhluk-Nya yang lain. Kemudian Allah SWT. melebihkan keutamaan sebagian mereka sebagaimana firman-Nya yang artinya: "Rasul-rasul itu Kami lebihkan sebagian (dari) mereka atas sebagian yang lain." Dan firman­Nya yang artinya: "Dan sesungguhnya telah Kami lebihkan sebagian nabi-nabi itu atas sebagian (yang lain), dan Kami berikan Zabur kepada Daud."

Dan nabi-nabi yang paling utama adalah lima nabi ulul azmi yang disebutkan dalam firman Allah SWT. yang artinya: "Dan (ingatlah) ketika Kami mengambil perjanjian dari nabi-nabi dan dari kamu (sendiri) dari Nuh, lbrahim, Musa dan Isa putera Maryam." Dalam ayat ini Allah SWT. memulainya dengan Muhammad saw. Dan nabi yang paling utama di antara nabi-nabi ulul azmi itu adalah Muhammad dan Ibrahim, sementara yang paling utama di antara keduanya adalah Muhammad saw. Sesungguhnya Allah SWT. telah meiebihkan keutamaan Muhammad saw. di atas nabi-nabi yang lainnya dengan sebab keistimewaan yang hanya Allah berikan kepada beliau, sebagaimana sabdanya: "Aku telah diberikan lima perkara yang tidak diberikan kepada seorang nabi pun sebelumku" . . . "dan adalah nabi diutus kepada kaumnya saja, sedangkan aku diutus kepada manusia seluruhnya." Maka keutamaan itu terletak pada keistimewaan-keistimewaan Rasulullah, terutama kedekatannya di sisi Tuhan, syafa' at untuk ummatnya diterima Allah di hari kiamat, dan pada maqam terpuji yang dijanjikan untuk Rasulullah saw.

Rasulullah saw. bersabda : "Janganlah kalian lebihkan aku atas Musa", maka beliau mengatakan ini dari sisi ketawadhuan (kerendahan hati) dan dari sisi pengakuan akan keutamaan Musa, karena mukjizat-mukjizat yang telah diberikan Allah SWT. kepadanya.

Tidak diragukan lagi, bahwa Allah SWT. telah memberinya keistimewaan dengan berbicara langsung kepada Allah SWT. sebagaimana firman-Nya yang artinya: "Dan Allah telah berbicara kepada Musa dengan langsung." Selain itu, Nabi kita Muhammad saw. juga mendapatkan seluruh keistimewaan para nabi-nabi, seperti mukjizat-mukjizat mereka, sebagaimana yang disebutkan dalam kitab-kitab sirah.




Artikel Terkait:

MUNGKIN BEBERAPA ARTIKEL DIBAWAH INI ADALAH INFORMASI YANG ANDA CARI:

0 comments:

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentar, jangan ada spam, sara, dan pornografi. saya menghormati komentar selain itu..........:)