September 29, 2011

Karya Tulis Agama I

Share on :


UPAYA MENINGKATKAN BIMBINGAN RUTINITAS SHOLAT  DHUHUR BERJAMAAH MELALUI MAKNA BACAAN SHOLAT UNTUK MEMPERBAIKI TINGKAH LAKU SISWA PADA SISWA KELAS XII IPA SMA ISLAM SUDIRMAN AMBARAWA


Ahsin Mubary*)

Abstrak
             Antara wudhu yang baik, sholat yang benar dan perubahan tingkah laku merupakan variabel yang  saling berkaitan. Wudhu merupakan salah satu syarat untuk sahnya sholat dan merupakan sarana tarbiyah bagi umat Islam untuk senantiasa membersihkan dirinya khususnya pada anggota-anggota tubuh yang dibasuh oleh air wudhu. Dengan sholat yang baik akan mampu memberikan dampak positif bagi perkembangan jiwa dan perubahan tingkah laku yang positif.
Dewasa ini nampak jelas ditengah-tengah umat Islam atau dikalangan remaja Islam khususnya. Bahwa masalah sholat kurang diperhatikan, kalau toh mereka melakukan sholat persis seperti sholatnya anak kecil yang belum mengerti apa-apa, tidak memahami sedikitpun akan sholatnya, tidak tahu apa maksud yang dikerjakan dan makna apa yang diucapkan. Golongan inilah orang yang lalai dalam sholatnya sebagaimana firman Allah yang artinya “ Maka celakalah bagi orang-orang yang sholat (yaitu) orang-orang yang lalai dalam sholatnya” (Q.S Al-Maauun: 4-5). Tujuan penulisan karya tulis ini adalah untuk  mengetahui bahwa bimbingan rutinitas sholat dhuhur berjamaah (1) dapat meningkatkan rutinitas pelaksanaan sholat lima waktu. (2) dapat meningkatkan sholat berjamaah lima waktu. (3) dapat memperbaiki tingkah tingkah laku siswa.

Kata kunci : berwudhu, rutinitas sholat, dan perubahan tingkah laku




Artikel Terkait:

MUNGKIN BEBERAPA ARTIKEL DIBAWAH INI ADALAH INFORMASI YANG ANDA CARI:

0 comments:

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentar, jangan ada spam, sara, dan pornografi. saya menghormati komentar selain itu..........:)